Studi tentang Motivasi Penyelesaian Studi Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman (Ahmad Wardani)

February 24, 2015
Filed under: Data Portal Mahasiswa S1 

Data Portal Mahasiswa S1

Submitted by: Wardani, Ahmad
On: Feb 24, 2015 @ 3:48 PM
IP: 124.195.119.111

  • 1. Title [Judul]: Studi tentang Motivasi Penyelesaian Studi Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman
  • 2. Creator [Pengarang/ penulis]: Ahmad Wardani
  • 3. Subject [Subjek dan kata kunci]: Motivasi, Penyelesaian Studi Mahasiswa.
  • 4. Description [Abstrak] : Ahmad Wardhani, 2014, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Studi tentang Motivasi Penyelesaian Studi Mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Di bawah bimbingan Dr. Fajar Apriani, S.Sos., M.Si selaku Pembimbing I dan Hj. Hariati, S.Sos., M.Si. selaku Pembimbing II.
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang menghambat motivasi penyelesaian studi mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman (Fisip Unmul) dan untuk menganalisis faktor penghambat yang paling dominan mempengaruhi motivasi penyelesaian studi mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fisip Unmul.
    Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan fokus penelitian yang terdiri dari faktor internal dan faktor eksternal penghambat motivasi penyelesaian studi mahasiswa. Sumber data primer penelitian ini adalah Ketua Program Studi Administrasi Negara dan Pembantu Dekan I Fisip Unmul sebelum tahun pelaksanaan penelitian dan sejak tahun pelaksanaan penelitian yaitu tahun 2014, sebagai key informan. Sementara sejumlah mahasiswa Program Studi Administrasi Negara Angkatan 2007 yang telah memasuki batas akhir masa studi menjadi informan penelitian. Sumber data sekunder penelitian ini adalah sejumlah dokumen atau arsip berupa data kemahasiswaan, data perkembangan studi dan profil Program Studi Administrasi Negara Fisip Unmul. Teknik analisis data mempergunakan metode analisis data model interaktif.
    Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor internal yang menghambat motivasi penyelesaian studi mahasiswa Program Studi Administrasi Negara di Fisip Unmul antara lain perilaku malas atau jenuh saat menjalani perkuliahan yang tidak segera diatasi, keinginan yang kuat untuk memperoleh ilmu pengetahuan dan prestasi baik dalam kegiatan di luar perkuliahan yaitu dalam organisasi kampus maupun di UKM serta cara pandang yang meyakini bahwa pengalaman berorganisasi justru merupakan modal yang lebih tepat untuk memperoleh penghargaan berupa nama baik dan status sosial di masa depan. Sementara faktor-faktor eksternal yang menghambat motivasi penyelesaian studi mahasiswa tersebut antara lain ketidakmampuan mahasiswa beradaptasi dengan karakter atau metode perkuliahan yang diterapkan dosen / pengajar, keterbatasan fasilitas jaringan internet gratis, rendahnya upaya mahasiswa untuk memperoleh pendanaan melalui program-program beasiswa, serta status pernikahan dan tanggungjawab yang muncul dari status tersebut.
  • 5. Publisher [Nama Lembaga Kontributor]: Program Studi Ilmu Administrasi Negara
  • 6. Contributor [Pembimbing, promotor, ilustrator, produser, dll.] : Dr. Fajar Apriani, S.Sos., M.Si & Hj. Hariati,S.Sos., M.Si
  • 7. Date [Tanggal / tahun penciptaan atau penerbitan]: juni 2014
  • 8. Type: Artikel
  • 10. Right [Contoh: CCL, MIT, Open Document, dll.]: Artikel

Loading

Print Friendly, PDF & Email